Lamongan || Analisajatim.id,- Luapan Bengawan solo mengakibatkan Banjir Musiman di wilayah Kecamatan Karanggeneng meluas hingga 6 desa. Desa tersebut tersebar di sepanjang aliran bengawan Solo, Luapan aliran sungai besar tersebut yang menyebabkan banjir Musiman di wilayah Kecamatan Karanggeneng Kabupaten lamongan.
Banjir Luapan Bengawan Solo dan Sungai Madiun Meluas ke 6 Desa di Kecamatan Karanggeneng – Banjir musiman meluas hingga ke 6 desa tersebut tersebar di Ds.Mertani, Ds.Karanggeneng, Ds.Sumberwudi, Ds.Karangwungu, Ds.Prijekngablak, Ds.Tarcal, Yang terletak di sepanjang aliran bengawan Solo.
“Untuk info terbaru yang masuk di Laporan Polsek Karanggeneng ada 6 desa di kecamatan terdampak banjir Musiman luapan Bengawan Solo,” ujar Wakapolsek IPTU. Sofian Ali.SH. dikonfirmasi, Analisajatim.id, senin (11/3/2024).
IPTU Sofian Ali.SH mengatakan untuk saat ini Anggota Polsek masih fokus melakukan pendataan rumah warga yang terdampak. Enam Desa yang terdampak banjir adalah Ds.Mertani, Ds.Karanggeneng, Ds.Sumberwudi, Ds.Karangwungu, Ds.Prijekngablak, Ds.Tarcal 10 ini
“Enam Desa tersebut memang berada di antara Bantaran aliran Sungai Bengawan Solo,” papar IPTU Sofian Ali.SH.
IPTU Sofian Ali.SH. menambahkan saat ini bersama Polri dan TNI terus berkoordinasi dalam penanganan banjir. “Kita terus berkoordinasi dengan TNI-Polri untuk upaya penanganan,” tandas IPTU Sofian Ali.SH.
Kapolsek Karanggeneng AKP Yuli endar Wati, mengatakan banjir Musiman yang melanda wilayah Karanggeneng sebagian telah berangsur surut. “Banjir yang ada di daerah Karanggeneng adalah luapan dari aliran sungai Bengawan solo,” kata Kapolsek.(Nur)