Lamongan|AnalisaJatim.id, – Wakapolres Lamongan, Kompol Akay Fahli, S.Kom., S.I.K., M.Si., menghadiri kegiatan Hari Lahir (Harlah) GP Ansor ke-90, PC GP Ansor Kabupaten Lamongan.
Dalam rangka memperingati harlah, GP Ansor menggelar serangkaian kegiatan sosial dan olahraga di Kantor PC NU Babat Desa Tritunggal, Kecamatan Babat, serta Kantor PCNU Kabupaten Lamongan.
Kegiatan yang berlangsung dari pukul 07.00 WIB hingga 10.00 WIB ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting dan masyarakat setempat.
Turut hadir pula Kapolsek Babat, Kompol Sampun, S.H., Letda Supriadi dari PA SANDI, Ketua PC Ansor Kabupaten Lamongan, Bapak Muklisin, Ketua Tamfidiyah PC NU Babat, Bapak KH Makmun Effendy, serta pengurus dan anggota GP Ansor Kabupaten Lamongan.
Kegiatan dimulai dengan pembukaan resmi, diikuti dengan sambutan dari Ketua GP Ansor Kabupaten Lamongan, Bapak Muklisin, yang menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas partisipasi dan dukungan semua pihak.
Selanjutnya, Ketua PC NU Babat, Bapak KH Makmun Effendy, memberikan sambutan yang menekankan pentingnya kebersamaan dan kontribusi sosial dalam masyarakat.
Wakapolres Lamongan, Kompol Akay Fahli, dalam sambutannya mengapresiasi semangat gotong-royong dan kegiatan positif yang diinisiasi oleh GP Ansor.
Beliau juga menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama acara berlangsung.
“Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat, terutama mereka yang terbantu dengan adanya layanan khitan massal dan bantuan sosial tersebut.” Jelas Waka Polres
Peringatan Harlah GP Ansor ke-90 ini tidak hanya menjadi ajang untuk mempererat silaturahmi antar anggota dan masyarakat, tetapi juga sebagai wujud nyata dari kepedulian sosial yang selalu dijunjung tinggi oleh GP Ansor.
Kemudian, dari tersebut bisa menumbuhkan semangat kebersamaan dan gotong-royong, diharapkan acara ini dapat memberikan manfaat yang luas bagi masyarakat Kabupaten Lamongan.tutupnya
Setelah sambutan-sambutan, acara dilanjutkan dengan pemberian bantuan sosial kepada ibu-ibu lansia yang merupakan salah satu bentuk kepedulian GP Ansor terhadap masyarakat yang membutuhkan.
Selanjutnya, peserta gowes dilepas untuk memulai rute mereka, menandai dimulainya kegiatan olahraga dalam rangkaian acara ini.
Selain gowes, kegiatan sosial lainnya yang turut digelar adalah bakti sosial dan khitan massal yang berlangsung di Kantor PCNU Kabupaten Lamongan. ( HM)
Publisher Analisajatim.