Lamongan|Analisajatim.id,- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Kecamatan Karanggeneng menggelar upacara yang berlangsung di Halaman Pendopo Kantor Kecamatan Karanggeneng.
Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Camat Karanggeneng, Muh. Harwah Yutomo, S.H. M.Hum., yang bertindak sebagai inspektur upacara, Komandan Upacara Aipda MUCHAYAT ROUF, S.H.
Dalam upacara tersebut dihadiri oleh Harwah Yutomo, S.H. M.Hum ( Camat Karanggeneng) Iptu Sofian ali, S.H. (Kapolsek Karanggeneng) Kapten Inf. B. Supriyanto ( Danramil Karanggeneng) Budiono, S.H.( Sekcam Kec. Karanggeneng) Kepala dinas Instansi Se-Kec. Karanggeneng) Kepala Desa Se-Karanggeneng, Purnawirawan TNI Polri. Darmawanita, Persid, Bahyangkari,200 Peserta Upacara , Tokoh Masyarakat, Paskibraka kecamatan Karanggeneng.
Suasana upacara berlangsung khidmat dan tertib, mencerminkan semangat persatuan dan kebersamaan dalam memperingati hari bersejarah bagi bangsa Indonesia. Meski berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, acara ini tetap mendapat sambutan positif dari seluruh peserta yang hadir.
Upacara peringatan HUT RI ke-79 di Kecamatan Karanggeneng menjadi salah satu momen penting yang tidak hanya merayakan kemerdekaan, tetapi juga sebagai wujud penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia. Dengan berbagai elemen masyarakat yang hadir, acara ini menjadi simbol persatuan dan semangat gotong royong yang selalu menjadi ciri khas bangsa Indonesia.
Editor : Nur