Lomongan|Analisajatim.id,- Mengantisipasi dari gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), personel Polsek Karanggeneng meningkatkan patroli di jalanan dan daerah objek vital.
Kegiatan dalam rangka Operasi Mantap Praja Semeru (OMP) 2024 ini dilaksanakan pada Rabo (2/9/2024). Dua personel Polsek Karanggeneng yakni Aipda Herwanto dan Aipda Zaenuri menyisiri beberapa ruas jalan, seperti Jalan poros Karanggeneng-; Maduran, Jalan poros Karanggeneng – Sukodai. SPBU, Pertokohan, Bank BRI, Dialogis.
Di ruas jalan itu, dua anggota berseragam Polri yang mendapatkan perintah Kapolsek Karanggeneng Iptu Sofian Ali, S.H., melakukan Monitoring dan Pengamanan di beberapa obyek vital
Di sela-sela momen itu, dengan humanis kedua personel tersebut melaksanakan cooling system dengan menyerukan agar bersama-sama menjaga kamtibmas dan mewujudkan agenda Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 dengan aman dan damai.
Kemudian dari situ, anggota Kepolisian tersebut lalu menyambangi objek vital seperti Kantor Panwaslu, PPK dan pusat perkantoran lainnya yang berada di Kecamatan Karanggeneng.
Sesampainya, kedua personel Polisi Polsek Karanggeneng yang menjalankan tugas tersebut mengingatkan agar meningkatkan kewaspadaan, dan apabila ada gangguan agar segera melaporkan ke Mapolsek Karanggeneng.
Kapolsek Karanggeneng Iptu Sofian Ali, S.H.,mengatakan, kegiatan patroli dilakukan untuk memberikan aman kepada masyarakat.
”Kegiatan patrol ini salah upaya memberikan rasa aman di tengah-tengah masyarakat dengan adanya keberadaan personel berseragam,” kata Iptu Sofian Ali, S.H.,Rabo (2/10/2024).
Kemudian, lanjut Kapolsek, menumbuhkan rasa simpati dan kepercayaan masyarakat terhadap upaya Polri dalam penegakan hukum dan harkamtibmas.
”Mari bersama-sama menjaga kamtibmas menjelang dan hingga berakhirnya nanti pesta demokrasi pilkada serentak 2024 ini dengan kondusif,” pinta Kapolsek(Nur)