LAMONGAN|Analisajatim.id,- Dalam rangka memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat, Polsek Karanggeneng melaksanakan kegiatan Jumat Keliling di Masjid Al Muhajirin, Jalan Raya Sonoadi – Sumberwudi, Desa Sonoadi, Kecamatan Karanggeneng Kabupaten Lamongan , (1-11-2024).
Kegiatan ini dipimpin oleh Aipda Herwanto yang mewakili Kapolsek Karanggeneng, Iptu Sofian Ali, S.H.
Kegiatan yang berlangsung dari pukul 11.45 WIB hingga selesai ini tidak hanya sebagai ibadah, tetapi juga sebagai ajang silaturahmi dengan tokoh agama dan masyarakat.
Khotib Ustad memimpin shalat Jumat dengan tema “Meningkatkan Keimanan,” yang diharapkan dapat memperkuat iman dan mempererat tali persaudaraan
Aipda Herwanto dalam sambutannya mengajak warga untuk menjalin komunikasi yang baik dengan pihak kepolisian serta mengingatkan pentingnya menjaga toleransi antar umat beragama.
“Mari kita bersama-sama mengantisipasi gangguan keamanan, terutama di wilayah Kecamatan Karanggeneng, agar tercipta suasana aman, damai, dan kondusif, terutama menjelang Pilkada 2024,” tegasnya.
Dalam kegiatan ini, beberapa himbauan Kamtibmas juga disampaikan, antara lain,
Pentingnya menjaga toleransi dan kerjasama antara masyarakat dan kepolisian dalam menciptakan keamanan. Mengantisipasi potensi tawuran di wilayah.
Mengedukasi masyarakat untuk tidak terpengaruh oleh informasi hoaks menjelang Pilkada. Menyediakan kontak Bhabinkamtibmas dan Call Centre Polsek Karanggeneng untuk melaporkan gangguan keamanan.
Dengan suasana yang akrab dan penuh kekeluargaan, Jumat Keliling berjalan aman dan lancar, menunjukkan komitmen Polsek Karanggeneng dalam membangun hubungan yang harmonis dengan masyarakat demi terciptanya keamanan dan ketertiban. [MN]