Analisajatim.id | Blora – Beredar video memperlihatkan pagar tembok Perhutani KPH Randublatung rubuh di sepanjang pinggir jalan Randu-Blora pada Sabtu, (15/3/2025) sore.
Humas atau Komunikasi Perusahaan Perum Perhutani KPH Randublatung, Junaidi saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Ia menduga, robohnya pagar tembok tersebut akibat angin kencang dan dimakan usia.
“Ya mas, roboh sendiri mas. Karena memang sudah miring, rapuh dimakan usia. Bisa jadi efek angin, karena rapuh dimakan usia (sehingga) pondasi tidak mampu menahan beban (pagar),” terangnya melalui sambungan WA.
Menurutnya, pagar tembok yang roboh tersebut sepanjang kurang lebih 50 meter dan dirinya belum bekerja di KPH Randublatung.
“Kalau panjangnya (pagar) sekitar 50 meteran. Kalau usia bangunan saya kurang paham, saya belum bekerja sepertinya sudah berdiri,” jelas Junaidi.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Hanya saja, beberapa pohon di samping pagar juga ikut roboh menghalangi jalan sehingga menyebabkan arus lalu sedikit terganggu dan sekarang sudah normal kembali. (Jay)



