Lamongan, Analisajatim.id – Kepolisian Sektor (Polsek) Turi Polres Lamongan terus menunjukkan kepeduliannya terhadap program ketahanan pangan nasional. Pada Sabtu (13/9/2025), Kapolsek Turi, AKP Suroto, SH., MH., bersama anggota melaksanakan pengecekan rutin pekarangan bergizi milik warga di Desa Kemlagigede, Kecamatan Turi.
Kegiatan ini menindaklanjuti arahan Ketua Satgas Ketahanan Pangan, Kombes Pol Ari Wibowo, S.I.K., M.H. (Karo SDM Polda Jatim), terkait penguatan ketahanan pangan demi terwujudnya “Swasembada Pangan Indonesia.”

Dalam pengecekan tersebut, Kapolsek Turi didampingi Aiptu Riduwan, Aiptu Subiantoro SH, Aipda Budi, serta Serda Abdi. Mereka memantau pemanfaatan lahan pekarangan dan sawah milik warga bernama Sumi’an yang ditanami padi, lombok, dan pisang.
Selain melakukan monitoring, aparat juga memberikan penyuluhan dan sosialisasi kepada masyarakat agar lebih produktif memanfaatkan lahan yang ada. Kehadiran polisi disambut positif oleh warga, yang merasa senang atas perhatian dan dukungan dari kepolisian.
Kapolsek Turi menegaskan, kegiatan ini bukan hanya sekadar patroli, tetapi juga bentuk nyata kepedulian Polri dalam mendukung ketahanan pangan di tingkat desa. “Kami berharap masyarakat semakin mandiri dan mampu menopang kebutuhan pangan secara berkelanjutan,” ujarnya.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.
Reporter: Analisa
Editor: Nur

















