Lamongan, Analisajatim.id – Sebagai bentuk kedekatan dengan masyarakat sekaligus memakmurkan masjid, jajaran Polsek Kalitengah Polres Lamongan melaksanakan giat Sholat Jumat berjamaah di Masjid At-Taqwa, Desa Kalitengah, Kecamatan Kalitengah, Kabupaten Lamongan, pada Jumat (03/10/2025) pukul 11.30 WIB hingga selesai.
Kegiatan diikuti oleh personel Polsek Kalitengah, yakni Aiptu Fathoni, Bripka Ferry, dan Bripka Hendrik.


Agenda kegiatan meliputi pelaksanaan ibadah Sholat Jumat bersama jamaah setempat, disertai tatap muka dan penyampaian pesan-pesan Kamtibmas serta Harkamtibmas kepada masyarakat.
Kegiatan berlangsung pada hari Jumat, 3 Oktober 2025, mulai pukul 11.30 WIB hingga selesai.
Berlangsung di Masjid At-Taqwa Desa Kalitengah, Kecamatan Kalitengah, Kabupaten Lamongan.
Memakmurkan masjid melalui kehadiran aparat kepolisian dalam kegiatan ibadah.
Menjalin silaturahmi serta membangun komunikasi yang harmonis dengan jamaah.


Memberikan edukasi masyarakat terkait pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama dan membimbing generasi muda agar berakhlak mulia.
Mengingatkan jamaah agar memastikan rumah dalam keadaan aman sebelum berangkat ibadah, sehingga tercipta situasi yang kondusif.
Kegiatan dilaksanakan dengan penuh kekhidmatan dan diakhiri dengan penyampaian pesan-pesan kamtibmas secara humanis oleh petugas. Selama pelaksanaan, suasana dilaporkan aman, tertib, dan kondusif.
Dengan kegiatan ini, Polsek Kalitengah menegaskan komitmennya untuk selalu hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam tugas pengamanan tetapi juga dalam kegiatan keagamaan dan sosial kemasyarakatan.
Reporter: Analisa
Editor: Nur



