Analisajatim.id, Lamongan — Untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukumnya, Polsek Turi Polres Lamongan terus meningkatkan kegiatan patroli malam. Pada Rabu (5/11/2025) sekitar pukul 22.24 WIB, petugas jaga melaksanakan patroli Blue Light di sepanjang jalan poros Desa Sukoanyar, Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan.
Kegiatan patroli ini dipimpin oleh Aiptu Ali bersama Aipda Sunarno, dengan sasaran utama mencegah potensi gangguan Kamtibmas, termasuk kejahatan 3C (curat, curas, dan curanmor) serta kegiatan arak-arakan kendaraan bermotor yang kerap mengganggu ketertiban umum pada malam hari.

Dalam pelaksanaannya, petugas menyalakan lampu rotator khas patroli Blue Light untuk menandakan kehadiran polisi di lapangan sekaligus memberikan efek preventif terhadap pelaku kejahatan. Mereka juga melakukan pengawasan di sejumlah titik strategis dan berinteraksi dengan masyarakat pengguna jalan guna menyampaikan pesan-pesan keamanan.
“Patroli malam ini kami lakukan secara rutin agar masyarakat merasa aman dan nyaman saat beraktivitas di malam hari. Kami juga mengingatkan warga agar tetap waspada dan ikut berperan dalam menjaga ketertiban lingkungan,” ujar Aiptu Ali.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Turi dalam menjaga situasi kamtibmas tetap aman, tertib, dan kondusif, terutama di jalur poros utama yang menjadi akses penting antar desa.
Hingga kegiatan berakhir, situasi di wilayah Kecamatan Turi dilaporkan aman dan kondusif tanpa adanya gangguan berarti.
—
Reporter: Analisa
Editor: Nur

















