Jakarta Barat|Analisajatim.id, – Dalam rangka mengenang jasa-jasa para pahlawan nasional, Babinsa Koramil 03/Grogol Petamburan Serka Heru Wahyana memimpin Upacara Bendera memperingati Hari Pahlawan, bertempat di SMP 1 Barunawati Jakaarta, Jl. Slipi III RT.13/RW.01 Kelurahan Slipi, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, pada hari Senin, 10 November 2025.
Peringatan Hari Pahlawan Nasional tahun 2025 ini mengusung tema “Pahlawan Teladanku, Terus Bergerak, Melanjutkan Perjuangan”. Kegiatan upacara bendera ini bertujuan menanamkan nilai-nilai kepahlawanan, nasionalisme, dan kedisiplinan kepada generasi muda.


Serka Heru Wahyana, selaku Babinsa Kelurahan Slipi membacakan teks amanat Menteri Sosial RI Bapak Syaifullah Yusuf, di hadapan Para Personil Koramil 03/Grogol Petamburan Serka Awaludin Hamzani dan Serda Kamit, Kepala Sekolah SMP 1 Barunawati Ibu Hadijah, S.E., M.Pd., Dewan Guru serta 385 siswa/i SMP 1 Barunawati Jakarta. Amanat ini berisi pengingat untuk menghormati dan mengingat para pejuang pada peristiwa 10 November 1945 yaitu pertempuran besar di Surabaya (Battle of Surabaya).
Di tempat terpisah, Danramil 03/Grogol Petamburan Mayor Inf Manatap Rajagukguk, S.E., M.H., M.M., di saat yang sama, selaku Pgs. Danramil 01/Tamansari bertugas sebagai Pembina Upacara di SMA Negeri 17 Jakarta menitipkan pesan moral bagi masa depan siswa-siswi SMP 1 Barunawati Jakarta.


“Dalam rangka pencegahan tawuran, saya menghimbau agar Siswa/i SMP 1 Barunawati menghindari tawuran dengan sekolah lain melalui upaya memperbanyak silaturahmi, seperti mengadakan olahraga bersama antar sekolah, antara lain Volly, Futsal dll dengan tim pemain yang digabung dari berbagai sekolah. Tidak menggunakan Narkoba, karena zat terlarang tersebut akan merusak masa depan, ekonomi, dan keluarga, serta akan berurusan dengan hukum. Selain itu hindari Judi Online karena dapat merusak kondisi ekonomi dan kehidupan secara keseluruhan”, tegas Danramil.
“Yang tak kalah pentingnya, saya berharap agar seluruh siswa/i SMP 1 Barunawati Jakarta dapat menjaga Moral, dengan tidak melakukan seks bebas karena dapat merusak moral dan masa depan pribadi. Juga Anti-Bullying, mendorong saling menghormati sesama teman sekolah dan menekankan bahwa tidak boleh ada perundungan atau bullying.


Waspada Radikalisme, yaitu mewaspadai bahaya cuci otak dan Radikalisme yang dapat mengancam persatuan dan kesatuan bangsa. Serta menaati peraturan, dengan selalu menghormati guru dan menaati peraturan yang berlaku di Sekolah”, tutup Danramil.
Upacara peringatan Hari Pahlawan di SMP 1 Barunawati ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi seluruh peserta untuk merenungkan kembali makna perjuangan para pahlawan dan mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari melalui sikap positif, disiplin, dan menjauhi segala bentuk kenakalan remaja yang merugikan.
(M.Solichin)

















