LAMONGAN, Analisajatim.id – Dalam upaya menjaga keamanan dan keselamatan warga di musim penghujan, petugas Polsek Karanggeneng melaksanakan patroli kewilayahan di daerah rawan bencana yang berada di Desa Mertani, Kecamatan Karanggeneng, Rabu (27/11/2025) mulai pukul 10.00 WIB hingga selesai.
Patroli ini difokuskan pada pemantauan titik-titik yang berpotensi mengalami bencana, seperti peningkatan debit air Bengawan Solo, area bantaran sungai yang rawan longsor, serta jalur yang sering tergenang saat hujan deras.

Selain melakukan pengecekan lokasi, petugas juga memberikan pesan kamtibmas kepada warga setempat. Imbauan tersebut meliputi kewaspadaan terhadap perubahan cuaca, larangan bermain atau mandi di aliran sungai, serta pentingnya segera melaporkan potensi bahaya kepada pihak kepolisian atau perangkat desa.
Petugas jaga menegaskan bahwa kehadiran polisi di tengah masyarakat bertujuan memberikan rasa aman sekaligus meminimalisir risiko terjadinya korban jiwa maupun kerugian materi akibat bencana.
Kegiatan patroli ini merupakan salah satu bentuk pelayanan Polsek Karanggeneng dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, serta meningkatkan sinergi dengan warga dalam menghadapi potensi bencana alam.
—
Reporter: Analisa
Editor: Nur

















