Analisajatim.id (Lamongan), — Karya Bakti TNI Skala Besar tahun 2023, Sebagai Wujud Nyata bakti TNI dalam Pengabdian Untuk Rakyat diwilayah Kodim 0812/Lamongan, Jawa Timur, secara resmi telah dibuka, Rabu (21/06/2023).
Pembukaan Karyabakti TNI Sekala besar tersebut, ditandai dengan pemukulan gong serta diiringi acara do’a bersama dan pemotongan tumpeng oleh Bupati Lamongan, Dr. H Yuhronur Efendi, MBA yang diselenggarakan di Balaidesa Kakatpenjalin Kec Ngimbang Kab Lamongan.
Hadir dalam kegiatan ini,” Dr. H. Yuhronur Efendi, MBA (Bupati Lamongan). Letkol Kav Endi Siswanto Yusuf (Dandim 0812/Lamongan). Mayor Chb Heroe Goetojoe (Kasdim 0812/Lamongan). Kompol Akay Fahli, S. Kom., S.I.K (Waka Polres Lamongan). M. Zamroni, S. Sos., M.Si (Kadis PMD Kab. Lamongan). Kepala OPD Kab. Lamongan. Para Pasi dan Danramil Jajaran Kodim 0812/Lamongan. Akp. Sampun, SH (Kapolsek Ngimbang). Bambangdalam Purnomo. AP MM (Camat Ngimbang). Serma Suyanto (PG Danramil 0812/06 di (Ketua Persit KCK Cabang XXVII Dim 0812 Lamongan) beserta Pengurus Persit KCK Cabang XXVII Dim 0812 Lamongan. Anis Kartika S.Kep., Ners (Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Lamongan). Agung Prasetyawan (Kepala Desa Kakatpenjalin) beserta perangkat. Toga, Tomas dan Masyarakat Ds. Kakatpenjalin Kec. Ngimbang.
Dalam kegiatan ini Dandim 0812 Lamongan Letkol Kav Endi Siswanto Yusuf saat memberikan sambutan menyampaikan pelaksanaan Karyabakti TNI Sekala besar merupakan Karya Bakti TNI Tahun 2023 di wilayah Kodim 0812/Lamongan, ini merupakan program TNI dan juga mendukung program Bupati Lamongan yaitu Jamula.
Kegiatan ini memiliki berbagai sasaran pokok yang mana adalah pembangunan Rabat beton sepanjang P 550 M X L 4M X T 0.2 M dan pembangunan gorong gorong dengan volume P 9,6 M X L 1,50 X T 1.50 M. Rutilahu
Tak hanya itu saja, lanjut Dandim, kegiatan Karyabakti TNI Sekala besar ini juga di iringi dengan berbagai kegiatan seperti halnya sunatan Masal,pelayanan vaksinasi, donor darah, pelayanan KTP,SIM,KK, KIA, Akte Kelahiran, akte kematian, serta pelayanan lainnya untuk masyarakat Desa Kakatpejalin.
Bupati Lamongan, Dr. H. Yuhronur Efendi dalam sambutannya mengatakan, Karyabakti Sekala besar merupakan kerjasama Pemerintah Daerah dengan TNI Kodim 0812/Lamongan dan pihak terkait. Kegiatan ini difokuskan untuk daerah pinggiran.
“Pelaksanaan Karyabakti TNI Sekala besar difokuskan daerah pinggiran, dengan tujuan percepatan pembangunan wilayah guna meningkatkan perekonomian masyarakat Kabupaten Lamongan,” ujarnya.
Secara geografis beberapa 40% Kabupaten Lamongan merupakan wilayah tamping. Sehingga melalui program Karyabakti TNI Sekala besar wilayah tersebut yang masih tergolong terisolir dapat dibedah dengan insfratruktur, agar perekonomian warga dapat berjalan dan maju untuk mempermudah akses perekonomian dan pendidikan.
“Yang tak kalah penting, dengan membuka akses jalan yang terisolasi seperti ini dapat meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), indeks di Lamongan ini masih level B,” ungkap Bupati Lamongan Dr. H. Yuhronur Efendi.
Diharapkan dengan adanya Karyabakti TNI Sekala besar ini, Kabupaten Lamongan ditahun depan dapat meningkat.
Pihaknya minta dukungan semua masyarakat Kabupaten Lamongan khususnya warga di lokasi titik kegiatan Karyabakti TNI Sekala besar, serta semua pihak untuk membantu terlaksananya kegiatan tersebut, sehingga pencapaian pembangunan di Lamongan dapat dilaksanakan dengan baik.
Editor Ind
Publisher Nur