Lamongan,| | AnalisaJatim.id,- Polres Lamongan bersama Tim Dokkes Polres Lamongan melaksanakan Jum’at Curhat kegiatan Senam bersama dan
Penyampaian materi tentang Aksi Gizi dalam rangka mendukung Program Stunting, dengan pemberian tablet Fe kepada remaja putri yang bertempat di SMPN 5 Lamongan.
Perhelatan tersebut dilanjutkan dengan Makan bersama atau sarapan Pagi serta Pemberian tablet Fe (tablet tambah darah) untuk siswi remaja Putri yang diminum secara bersama sama.
Tak hanya itu, diharapkanya dengan mengkonsumsi makanan tambahan guna mencegah HB (kadar Hemoglobin )
turun dan mendukung program Stunting
Kegiatan tersebut dihadiri Kasi Dokkes Polres Lamongan Penata Ariy Rakhmawati, S.kep., Ners., Kanit Binmas Polsekta Lamongan, Aiptu Agus Murjianto, PJ Gizi Puskesmas Lamongan, Bu Fitri,
Amd, Gizi
Dalam hal tersebut, perwakilan dari salah satu siswi bertanya Bagaimana caranya masuk Polisi
Sedangkan untuk Game online yang seperti apa yang termasuk melanggar hukum ? “ ungkap Siswi tersebut.
Kemudian untuk Makanan apa saja yang bisa membantu meningkatkan kadar Hemoglobin darah serta mengapa pemberian tablet tambah darah hanya diberikan pada remaja putri. Tutupnya.
Sementara disesi bersamaan Kapolres Lamongan AKBP Yakhob Silvana Delareskha melalui Kasi Dokkes Polres Lamongan Penata Ariy Rakhmawati, S.kep., Ners., mengatakan harus menjaga pola hidup sehat dulu dengan cara makan dengan menu sehat, aktifitas atau olahraga yg sesuai, dan istirahat yang cukup. Terang Kasi Dokkes Penata Ariy. Jum’at (25/08/23).
Semua itu, bertujuan supaya pertumbuhan kesehatan sesuai dengan usia. “Apabila ada yang minat menjadi Polisi, minimal tinggi badan untuk laki laki mencapai 165 cm sedangkan bagi perempuan harus 160 cm, selain itu harus menjaga kesehatannya supaya bisa selalu sehat dan tercapai apa yang diinginkan.” Jelasnya.
Bukan tanpa alasan, yang merupakan Game ( permainan) yang melanggar hukum itu apabila ada unsur perjudian, misalnya ToGel, prakmatik ( judi online pakai transfer uang, trading ilegal dan sebagainya.
Lanjut Kasi Dokkes Penata Ariy menambahkan bahwa makanan yang dapat meningkatkan kadar Hemoglobin darah seperti sayuran hijau, kacang kacangan, daging merah. Sedangkan hal harus dihindari untuk mencegah tangan kebas yaitu menghindari makanan yang mengandung gorengan, santan dan sea food secara berlebihan dan meningkatkan olahraga danvrutin check up atau periksa
“ Tablet tambah darah yang diberikan kepada remaja putri dikarenan remaja putri rentan anemia ( turun darah ) yang bisa mengakaibatkan
kadar Hemoglobin turun karena di setiap bulannya mengalami fase haid.” Pungkasnya.( HM )