Lamongan | AnalisaJatim.id, – Sat Binmas Polres Lamongan melalui Jajaran Polsek Sekaran Bripka Dimas Dwi Kuncoro Bhabinkamtibmas Porodeso bergerak Aktif sambang Desa dengan mengusung tema” NGOPLING MAS ( Ngobrol Ngopi Keliling Kamtibmas)
Kepolisian sebagai garda terdepan dalam menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat tidak hanya berperan sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai mitra yang proaktif dalam membentuk hubungan yang erat dengan warga masyarakat. Hal ini terbukti dengan inisiatif Bripka Dimas Dwi Kuncoro, Bhabinkamtibmas Desa Porodeso, yang melaksanakan kegiatan “NGOPLING MAS” (Ngobrol Ngopi Keliling Kamtibmas).
Kegiatan “NGOPLING MAS” ini merupakan langkah inovatif yang diambil oleh Bripka Dimas Dwi Kuncoro untuk mendekatkan diri dengan warga desa. Kegiatan ini berfokus pada obrolan santai dengan warga sambil menikmati secangkir kopi, sambil memberikan himbauan dan edukasi terkait kamtibmas.
Dalam setiap pertemuan “NGOPLING MAS”, Bripka Dimas Dwi Kuncoro aktif mendengarkan keluhan, masukan, dan aspirasi warga. Hal ini membantu membangun komunikasi yang lebih baik antara kepolisian dan masyarakat serta memperkuat rasa kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian.
Selain berfungsi sebagai wadah berdialog, “NGOPLING MAS” juga digunakan sebagai sarana penyampaian informasi terkait dengan pencegahan tindak kriminal dan pentingnya menjaga ketertiban dalam masyarakat.
Himbauan tentang keamanan dalam beraktivitas sehari-hari, tindakan pencegahan, serta langkah-langkah yang harus diambil dalam situasi darurat juga menjadi bagian dari kegiatan ini.
Kapolres Lamongan AKBP Yakhob Silvana Delareskha, S.I.K., M.Si mengatakan bahwa seluruh anggota kepolisian di wilayah hukum Polres Lamongan sudah mengemban tugas sebagai Bhabinkamtibmas di wilayah masing masing, “ Kegiatan yang rutin dilaksanakan adalah sambang desa yang biasanya dimulai dengan mengobrol santai bersama warga masyarakat, memberikan himbauan himbauan dan bertukar informasi terkait perkembangan yang ada di desa tersebut sambil mendengarkan keluh kesah dan memberikan solusi terbaik demi kenyamanan bersama.” Jelas AKBP Yakhob.
Diharapkan, kegiatan “NGOPLING MAS” yang dilaksanakan oleh Bripka Dimas Dwi Kuncoro akan terus berlanjut dan menjadi contoh positif bagi anggota kepolisian lainnya dalam mendekatkan diri dengan masyarakat. Sinergi yang terjalin antara kepolisian dan masyarakat adalah kunci dalam menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis. ( Red)