Lamongan|AnalisaJatim.id,- pencanangan Sub PIN (Pekan Imunisasi Nasional) Polio nOPV2 TNI jajaran Kodim 0812 Lamongan melalui Koramil jajaran di gerakkan untuk mendampingi pelaksanaan imunisasi tersebut secara serentak di seluruh kab Lamongan.
Salah satunya,seperti halnya yang di lakukan oleh Koramil 0812/19 Laren Lettu Inf Sugeng dalam mendampingi pelaksanaan kegiatan Sub PIN (Pekan Imunisasi Nasional) Polio yang dilaksanakan serentak di Kabupaten Lamongan yang diselenggarakan oleh petugas kesehatan dari Puskesmas masing masing wilayah, Senin (14/01/2024).
Dalam kesempatan itu, Lettu Inf Sugeng menyambut baik atas terselenggaranya kegiatan ini, dengan harapan, “Semoga dengan pemberian imunisasi novel Oral Polio Vaccine type 2 (nOPV2) kepada seluruh sasaran usia 0-7 tahun 11 bulan yang di laksanakan secara serentak selama 29 hari tanpa memandang status imunisasi sebelumnya, dapat menghentikan penularan virus,”ujarnya.
Dirinya juga mensuport untuk bersama melindungi anak-anak kita dari polio dan penyakit-penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi lainnya. Ayo bawa anak-anak kita ke puskesmas, posyandu maupun pos pelayanan imunisasi lainnya untuk mendapatkan imunisasi. Dengan jargon ‘Tetes Manis untuk Kaki Sehat’ dan mengajak seluruh masyarakat yang memiliki anak dengan usia dimaksud untuk ikut dalam program Sub PIN Polio. (HM)