Lamongan, Analisajatim.id, – Polres Lamongan Polsek Karanggeneng, Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif di masa tenang Pemilu 2024, AKP. Yuli Endarwati membantu Tiga Pilar menurunkan beberapa Alat Peraga Kampanye (APK) yang masih terpasang di Jl. Raya Sumberwudi – Sukodadi Kecamatan Karanggeneng, Minggu Pagi (11/02/2024).
“Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan wilayah Kecamatan Karanggeneng steril dari Alat Peraga Sosialisasi (APS) dan Alat Peraga Kampanye di masa tenang yang berlangsung mulai hari ini, 11 Februari s/d 13 Februari 2024 mendatang, menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum serentak, termasuk pemilihan legislatif dan presiden tahun 2024”, Ungkap Kapolsek kepada awak media.
Penertiban Alat Peraga Sosialisasi (APS) dan Alat Peraga Kampanye (APK) ini dipimpin langsung oleh AKP.Yuli Endarwati. dengan didampingi oleh Budiono, SH ( Sekcam Kec. Karanggeneng) Koptu Saiful ( Koramil Karanggeneng) Hadi Santoso ( Ketua Pancawas Cam) Beserta Anggota, PKD se Kec. Karanggeneng.
“Diharapkan dengan adanya penertiban yang telah dilaksanakan, akan tercipta suasana yang tertib dan damai dalam menyambut pelaksanaan Pemilihan Umum Serentak 2024 di Wilayah Kecamatan Karanggeneng”, harap Kapolsek Karanggeneng.