Lamongan|AnalisaJatim.id ,- Sekolah Menengah Pertama (SMP Negeri 1 Turi ) menggelar ajang pencarian bakat dengan mengadakan lomba dalam kegiatan yang bertajuk Gebyar Ramadan 1445 H. yang meliputi MTQ, Tartil, Pildacil, dan Adzan – Iqomah antar peserta didik tingkat SD/ MI se- Kecamatan Turi, dan kecamatan sekitar (Lamongan beserta Sukodadi).
Perhelatan Lomba MTQ, Tartil,Pildacil dan Adzan – Iqomah Antar Peserta didik tingkat SD/ MI Se Kecamatan Turi beserta Kecamatan sebalah yakni Lamongan dan Kecamatan Sukodadi yang bertempat di SMPN 1 Turi Kabupaten Lamongan.
Kepala SMP Negeri 1 Turi, Harto, S.Pd, M.M. b membuka Langsung acara ini di Aula SMP Negeri 1 Turi mengatakan bahwa kegiatan ini diadakan dengan tujuan selain mensyiarkan kegiatan bulan Ramadan 1445 H dengan berbagai kegiatan, dan sebagai ajang menjalin silaturahim antara SMP Negeri 1 Turi dan beberapa SD/ MI se-Kecamatan Turi dan kecamatan sekitarnya. Ungkap Kepala Sekolah Mas Harto Sapaan Akrabnya saat di konfirmasi Awak media Selasa Kemarin (26/03/2024)
Tidak hanya itu, Kepala Sekolah Harto yang baru satu bulan menjabat sebagai kepala SMPN 1 Turi menambahkan dari Pihak lembaga Sekolah berkomitmen akan mempertahankan dan menggelar kegiatan Gebyar Ramadan ini pada tahun depan.
” Gebrakan perdana ini menjadi terwujudnya serta mendapatkan dukungan dari berbagai pihak terutama kepala SD/MI dan Guru. Mereka menyambut kegiatan ini dengan suka cita walau informasi pendaftarannya agak cepat. Selain itu harapan kami agar SMP Negeri 1 Turi dapat memfasilitasi berbagai lomba untuk peserta didik tingkat SD/MI di wilayah kecamatan Turi dan kecamatan sekitarnya pada momentum nasional.” Terang Mas Harto.
Kegiatan Gebyar Ramadan dan Ajang Pencarian Bakat ini diikuti sekitar 108 peserta didik. Ajang pencarian bakat yang meliputi lomba MTQ, Tartil, Pildacil, dan Adzan – Iqomah diselenggarakan dalam waktu sehari mulai pukul 08.00–12.00. Sebagai bentuk apresiasi dan tanggung jawab terhadap kegiatan Gebyar Ramadan 1445 H, mas Harto, panggilan akrab kepala SMP Negeri 1 Turi turut pula mendampingi sekaligus mengawasi secara langsung semua kegiatan lomba ini sampai pada momen penyerahan hadiah bagi pemenang.
Menurut beberapa pembina berbagai lomba berharap agar kedepannya juga dilengkapi lomba hafalan alquran, cerdas cermat agama, menyanyi lagu religi, banjari, serta cipta baca puisi religi.
Lanjut Kepala Sekolah Mas Harto dalam kegiatan Gebyar Ramadan 1445 H di SMP Negeri 1 Turi diakhiri dengan pengumuman pemenang dan penyerahan hadiah secara langsung. Setiap jenis lomba diambil sepuluh besar dengan penghargaan berupa tropy dan sertifikat, lima besar mendapat tambahan penghargaan berupa voucher kegiatan di SMPN 1 Turi. Adapun pemenang lomba MTQ juara 1 diraih oleh Muhammad Ainul Haq dari MI Assyafi’iyah Getung, Lomba Tartil juara 1 diraih oleh Fi Aulatur Rohmah dari MI Assa’diyah Kemlagigede, Lomba Pildacil, juara 1 diraih oleh Irfin Nasirotin dari MI Assyafi’iyah Getung, Lomba Azan dan Iqomah, juara 1 diraih oleh Jilmy Ibrahim Husin dari MI Assyafi’iyah Keben. Tutupnya.
Dalam penghujung acara dwngan merayakan momen kebahagiaan atas prestasi yang diraih, banyak kepala SD/MI dan guru pendamping yang mengabadikan kemenangannya dengan foto bersama peserta yang menjadi juara. ( HM)