Lamongan|AnalisaJatim.id,- Kapolres Lamongan AKBP Bobby A.Candra Putra Bersama PJU Polres dan didampingi Forkopimcam Sekaran melaksanakan Peresmian serta penyerahan bantuan hasil bedah rumah kepada Ibu Mujiati warga Desa Latek Kecamatan Sekaran Kabupaten Lamongan secara simbolis.
Tidak hanya itu, Kapolres Lamongan AKBP Bobby A.Candra Putra melaksanakan penyerahan bantuan sosial berupa sembako secara simbolis kepada perwakilan warga Desa Latek Kecaamtan sekaran.
Perhelatan tersebut dihadiri Langsung Kapolres Lamongan AKBP Bobby A.Candra Putra S.I.K didampingi Waka Polres Kompol Akay Fahli, S.,S.kom, S.I.K, Kasat Bimas AKP Turkhan Badri,S.H, Kasat Lantas, AKP Widyagana Putra Dhirotsaha, S.T.K., S.I.K., M.Si. dan PJU Polres Lamongan, Kapolsek Sekaran Iptu Kharis Ubaidillah, Camat Sekaran Sutaji, Danramil Sekaran Kapten Sobar, Kepala Desa Latek Aji Santoso dan Warga Desa Latek.
Kapolres Lamongan AKBP Bobby A.Candra Putra S.I.K mengatakan kami melaksanakan Penyerahan bantuan hasil bedah rumah kepada Ibu Mujiati warga Desa Latek Kecamatan Sekaran dan memberikan bantuan sosial berupa sembako. Ungkap Kapolres Lamongan AKBP Bobby.Rabu ( 07/02/24).
Selain itu, Hari ini melaksanakan bedah rumah yang di laksanakan di desa Latek Kecamatan Sekaran, untuk warga yang membutuhkan yaitu ibu Mujiati, ” Alhamdulillah pekerjaan menempuh dalam waktu satu bulan di mulai bulan desember sekarang sudah di serahkan.” Terang Kapolres Lamongan AKBP Bobby. Saat di wawancara awak media AnalisaJatim.id,
“Semoga rumah ini bisa bermanfaat bagi Ibu Mujiati bersama keluarga.” Paparnya.
Kemudian, Kami dari Polres Lamongan Juga membagikan 100 Paket Sembako kepada warga sekitar yang membutihkan, ” Dan semoga kegiatan bedah rumah bisa bermanfaat bagi Masyarakat yang membutuhkan selain itu, diharapakan dengan adanya bantuan bedah menjadi rumah layak huni untuk warga.” Jelasnya.
Harapan kami dari polres Lamongan mengajak segenap warga Lamongan yang dimana ada atau mau berpartisipasi dalam bedah rumah kita ini, mari kita bantu bersama Polres Lamongan untuk mewujudkan rumah Layak huni.
Beberapa waktu ini memang cuaca hari sangatlah extrim baik hujan di beberapa kabupaten lainnya serta di wilayah yang ada di kabupaten Lamongan.” Semoga kami semua tetap mengantisipasi bersama apabila ada terjadi suatu bencana tetap melaporkan kejadian tersebut kepada Pemerintah setempat supaya bisa ditangani dengan cepat dan berjalan lancar.” Pungkasnya. ( HM)