Lamongan | Analisajatim.id,- Forkopimcam Karanggeneng menggelar kegiatan Safari Ramadhan 1445 H di Masjid Nurul Huda Desa Kaligerman, Kecamatan Karanggeneng Kabupaten Lamongan.
Hadir dalam kegiatan Harwah Yutomo, SH. M.hum (Camat Karanggeneng) Bersama staf kecamatan AKP. Yuli endar Wati (Kapolsek Karanggeneng) bersama anggota, Peltu A. Kholi ( Mewakili Danramil Karanggeneng) Dr. Saudi Rahman ( Kepala Puskesmas Kec. Karanggeneng) Kh. Anwari, Ba ( Ketua Mui Kec. Karanggeneng) Kh. Drs. Abd. Hadi ( Ketua DMI Kec. Karanggeneng) Ali ( Kepala desa Kaligerman ) Beserta perangkatnya, Pengurus Masjid Jami Nurul Falah Rinting Karanggeneng serta jamaah masjid.
Dalam sambutannya, Camat Harwah Yutomo, SH. M.hum, mengucapkan
Dengan Safari Ramadhan di bulan Suci ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara Polri, Forkopimcam lebih dekat dengan masyarakat, dengan tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda sehingga dapat mewujudkan rasa persaudaraan, kekeluargaan dan keakraban dan untuk mewujudkan Kamtibmas yang Kondusif.
Masyarakat dihimbau untuk menjaga Kamtibmas di bulan suci Ramadhan ini, terutama mencegah kelompok genk motor, perang sarung, tidak menyalakan petasan, tidak melakukan Saur On The Road dengan sound sistem berlebihan
Kapolsek Karanggeneng, AKP. Yuli endarwati, mengucapkan terima kasih atas partisipasi masyarakat apa yang dilakukan menjadi ladang amal ibadah. Beliau juga mengajak untuk meningkatkan iman dan taqwa serta menjaga toleransi antar umat beragama. Kapolsek juga memberikan pesan kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap pelaku tindak kejahatan.
“ibu-ibu saat memasak selama bulan Ramadan lebih berhati-hati untuk mencegah kebakaran. Danramil juga mengajak kepada para RT untuk selalu mengingatkan warganya untuk melaporkan keberadaan mereka demi keamanan dan ketertiban lingkungan,”.
Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara Forkopimcam Karanggeneng dengan masyarakat dalam menjaga keamanan dan keselamatan selama bulan Ramadan serta mempersiapkan diri menuju hari raya Idul Fitri.
Editor : Nur
Publisher : Analisajatim