Lamongan | Analisajatim.id, – Polsek Turi di bawah komando Iptu Sukardi, melaksanakan tugas pengamanan dalam rangkaian kegiatan Karnaval HUT RI ke-79 di Kecamatan Turi. Karnaval yang berlangsung meriah tersebut diikuti oleh lembaga pendidikan anak usia dini, mulai dari SD, hingga SMA yang ada di Kecamatan Turi, Rabo (28/08/2024).
Kegiatan karnaval ini tidak hanya menjadi ajang unjuk kreativitas bagi anak-anak, tetapi juga sebagai sarana untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air sejak usia dini. Anak-anak peserta karnaval tampil dengan semangat, mengenakan berbagai kostum yang mencerminkan kekayaan budaya dan nasionalisme Indonesia.
Sinergi antara Polsek Turi dengan unsur Forkopimcam Turi terbukti efektif dalam menjaga keamanan dan kelancaran acara. Kehadiran personel Polri dari Polsek Turi di tengah-tengah masyarakat memberikan rasa aman dan nyaman, sehingga karnaval dapat berlangsung tanpa hambatan.
Dalam keterangannya, Iptu Sukardi, menyatakan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam mendukung berbagai kegiatan masyarakat, terutama yang berkaitan dengan peringatan hari-hari besar nasional.
“Kami dari Polsek Turi akan terus bersinergi dengan pihak kecamatan dan elemen masyarakat lainnya untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya kegiatan ini,” tegasnya.
Lebih lanjut, Iptu Sukardi, juga menambahkan bahwa kegiatan seperti ini sangat penting dalam menanamkan rasa nasionalisme pada anak-anak sejak usia dini. “Kegiatan ini tak hanya sebagai bentuk kreativitas, tetapi juga bagian dari upaya menanamkan rasa cinta tanah air pada anak-anak usia dini, sehingga mereka tumbuh menjadi generasi penerus yang menghargai perjuangan para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan Republik Indonesia,” imbuhnya.
Dengan suksesnya pelaksanaan Karnaval HUT RI ke-79 di Kecamatan Turi, kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan mendukung aktivitas positif yang dilakukan oleh masyarakat setempat.
Editor : Nur