Tangerang | Analisajatim.id,- Dalam rangka memeriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Korem 052/Wijayakrama menggelar pertandingan Tenis Meja dan Lomba Karaoke bagi Prajurit dan PNS Korem 052/Wkr serta Lomba bagi pengamen jalanan bertempat di Makorem 052/Wkr, Jln. Boulevard Diponegoro No.108, Bencongan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Kamis (15/8/2024)
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Korem 052/Wkr tersebut untuk memeriahkan rangkaian peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia yang mengambil tema, “Nusantara Baru Indonesia Maju”.
Terlihat para peserta lomba baik Prajurit dan PNS serta para pengamen jalanan sangat antusias, mereka sangat bersemangat dalam mengikuti lomba untuk memperoleh kemenangan, yang memperebutkan total hadiah uang tunai sebesar Rp 15.000.000 (lima belas juta rupiah).
Untuk para pemenang lomba langsung diumumkan para pemenangnya dan diberikan hadiah uang tunai yang diwakili oleh Kasrem 052/Wkr, Kasi Intel Kasrem dan Kasilog Kasrem. Adapun untuk para pemenang adalah sebagai berikut:
A. Pertandingan Tenis Meja.
Juara 1 : Settum Rem 052/Wkr
Juara 2 : Staf Pers Korem 052/Wkr
Juara 3 : Denhub Korem 052/Wkr
B. Lomba Karaoke
Juara 1 : Serma Riski (Sintel)
Juara 2 : Serda Suryanto (Penrem)
Juara 3 : Serda Zaenal Arifin (Jasrem)
C. Pengamen Jalanan
Juara 1 : Tim KTJ Balaraja
Juara 2 : Tim Swasta Mitra Kalideres
Juara 3 : Tim Gesrek Tangerang
Dalam keterangan persnya kepada awak media, Danrem 052/Wkr Brigjen TNI Krido Pramono, S.H., M.Si., menyampaikan kegiatan lomba yang dilaksanakan adalah rangkaian kegiatan meyambut HUT ke -79 Kemerdekaan RI yang diikuti oleh Prajurit, PNS dan pengamen Jalanan yang berada di wilayah Kodim jajaran.
Selain bertujuan untuk merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia, perlombaan 17 Agustus 2024 dilakukan untuk mempererat tali silaturahmi antar anggota keluarga besar Korem 052/Wkr, serta memberikan fasilitas kepada pengamen jalanan untuk menunjukkan kemampuannya.
(M.Solichin)