Ciamis-Analisajatim.id,-Pemerintah Desa Panjalu menggelar musyawarah perencanaan pembangunan Desa (MusrembangDes) Rencana Kerja Pemerintah Desa ( RKPDes) Tahun 2025 dan DU- RKPDes tahun 2026 .
Musrembang Desa, berlangsung di Aula Prabu Haryang Kantjana Desa Panjalu Kecamatan Panjalu Kabupaten Ciamis.pada Jumat (28/10/2024)
Hadir dalam Musrembang Desa , Camat Panjalu,Kades Panjalu Lembaga BPD, Para Kepala wilayah, LPM, RT/RW, Lembaga MUI,para kader serta tokoh masyarakat dan tokoh Pemuda. beserta undangan lainnya.
Kepala Desa Panjalu H. Yuyus Surya Adinegara dalam penyampaiannya mengatakan, mengucapkan terimakasih kepada semua peserta yang hadir sehingga bisa bersilaturahmi dan bertatap muka dalam kegiatan MusrembangDes ini
Kata Dia , dalan kegiatan Musrembang Des,ini mudah mudahan mendapatkan ijin dan ridho Allah SWT
“Tahun 2024 akan segara berakhir bagi Desa Panjalu Tahun 2024 merupakan sebuah ujian dan perjalanan yang berat, tapi terkait Pemdes Panjalu secara umum Alhamdulillah kami tetap solid dan bersinergis, di tahun 2025 mudah – mudahan kebersamaan di Pemdes Panjalu semakin baik,” ungkapnya .
Pemdes Panjalu berharap bantuan pada pihak Kecamatan bisa mengambil sikap terkait masalah retribusi pajak, supaya bisa menjembatani serta bisa berkomunikasi dengan Pemerintah Daerah secara pormal, terkait retribusi pajak sehingga legalitasnya .
“Dalam Pekerjaan pembangunan secara grafik ada peningkatkan,di tahun 2029 pemerintahan Desa Panjalu wajib terwujudnya Panjalu emas, bukan hanya selogan saja,kita membutuhkan perubahan yang sesuai konsep,” tandasnya.
Dengan tambahan masa jabatan Kepala Desa,kami akan terus berupaya meningkatkan kemajuan Desa serta terus membantu masyarakat yaitu salah satunya dengan Kartu Panjalu Sehat (KPS) ini harus terus di sosialisasikan secara bersama-sama menyampaikan informasi kepada masyarakat,” pungkasnya.
Sementara sama Camat Panjalu Rohendi menambahkan Desa Panjalu sangat banyak potensi dan tataruang untuk mendapatkan PAD sehingga perlu kerjasama dengan semua Stakeholder dan elemen masyarakat. “Dalam perencanaan kedepannya diharapkan harus menyesuaikan anggaran yang ada dengan skala prioritas,” terangnya.
“Bagaimana caranya PAD Desa Panjalu semakin meningkat, serta kami berharap semua desa di kecamatan Panjalu bisa menggali potensi untuk mendapatkan PAD Desa, dan ini sangat memerlukan kekompakan kita semua dari seluruh stakeholder dan elemen masyarakat,” pungkasnya.
(Moch Ridhoi)



