Analisajatim.id | Blora โ Pemerintah Kabupaten Blora, pada Rabu pagi (9/4/2025) menyelenggarakan apel bersama terpimpin yang diikuti seluruh ASN lintas Organisasi Perangkat Daerah (OPD) se Kabupaten Blora, di halaman Kantor Sekretariat Daerah setempat.
Apel dipimpin langsung oleh Bupati Arief Rohman dengan didampingi Wakil Bupati Sri Setyorini dan Sekda Komang Gede Irawadi.
Selain mengucapkan selamat lebaran dan mohon maaf lahir batin. Bupati yang pernah duduk sebagai Anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah ini meminta agar seluruh ASN bisa kembali bersemangat bekerja. Melayani masyarakat dan melanjutkan program pembangunan.
“Karena kemarin saya dan Bu Wakil Bupati menghadiri undangan halal bihalal Pemprov Jateng bersama Pak Gubernur dan Gus Wagub. Sehingga apel bersamanya baru bisa diselenggarakan hari ini. Kami bersama Bu Wakil Bupati mengucapkan selamat hari raya idul Fitri mohon maaf lahir dan batin, jika selama kami membersamai Bapak Ibu semuanya masih ada kekurangan dan kesalahan,” ujar Arief Rohman.
Pihaknya juga mengapresiasi seluruh jajaran ASN Pemerintah Kabupaten Blora yang telah memberikan dedikasi kinerja terbaiknya selama Ramadan hingga Lebaran usai. Sehingga semuanya berjalan lancar aman dan kondusif.
“Selamat kembali bekerja kepada seluruh ASN Pemkab Blora. Mari kembali semangat melayani masyarakat, kembali melanjutkan program pembangunan yang telah disusun dan direncanakan dalam APBD 2025 dengan baik. Berikan respon cepat dan tepat setiap ada keluhan masyarakat, baik secara langsung maupun melalui media pemberitaan online, cetak dan media sosial,” lanjut Bupati Arief.
Menurut Bupati ada tiga sektor pembangunan yang terus diprioritaskan pelaksanaannya, yakni melanjutkan pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan, pembangunan SDM, dan swasembada pangan.
“Ekspektasi masyarakat sangat tinggi kepada kita semuanya, khususnya terkait pembangunan infrastruktur jalan. Kemudian pembangunan SDM dan pertanian untuk mendukung swasembada pangan. Apa yang telah direncanakan, segera dilaksanakan,” tambah Bupati.
Usai apel bersama, dilanjutkan dengan kegiatan silaturahmi saling berjabat tangan dengan seluruh ASN staf karyawan Pemkab Blora. (**/Jay)



