Analisajatim.id | Lamongan —
Guna menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Petugas jaga Polsek Kalitengah Polres Lamongan melaksanakan giat patroli dialogis pada Jumat (7/11/2025) pukul 09.58 WIB hingga selesai. Patroli ini menyasar sejumlah obyek vital (Obvit) seperti perbankan, pertokoan modern, serta kawasan pemukiman penduduk di wilayah hukum Polsek Kalitengah.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk memelihara Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang tengah beraktivitas.

Petugas juga menyampaikan imbauan kamtibmas kepada warga dan pelaku usaha agar selalu waspada terhadap tindak kejahatan, terutama pencurian kendaraan bermotor (curanmor).
> “Kami mengingatkan masyarakat untuk tidak meninggalkan kunci di kendaraan saat parkir dan selalu memastikan keamanan barang berharga. Kewaspadaan kecil bisa mencegah kerugian besar,” ujar salah satu petugas patroli.
Selain itu, petugas juga melakukan dialog dengan warga untuk menyerap aspirasi dan masukan terkait situasi keamanan lingkungan. Patroli dialogis ini menjadi bentuk nyata kedekatan Polri dengan masyarakat, di mana komunikasi dua arah terus dijaga guna memperkuat sinergitas dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Kegiatan rutin tersebut juga bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, termasuk tindak kriminal 3C (curat, curas, curanmor) serta gesekan antar kelompok masyarakat yang dapat memicu kerawanan sosial. Dengan patroli yang humanis dan preventif, Polsek Kalitengah berharap situasi kamtibmas di wilayah hukumnya tetap aman, nyaman, dan terkendali.
Reporter: Analisa
Editor: Nur

















