Lamongan|Analisajatim.id,- Personil Polsek Turi Polres Lamongan melakukan pengamanan pada kegiatan Majelis Dzikir Maulidurrasul Saw dan Haul Desa Geger di Desa Geger di halaman masjid Jami Nurul Islam Desa Geger Kecamatan Turi, Selasa tanggal 29 Oktober 2024
Acara yang dimulai pada pukul 19.00 Wib yang berlangsung di Halaman masjid Jami Nurul Islam Desa Geger Kecamatan Turi, dimana mulai dipadati jamaah serta masyarakat Desa Geger juga dihadiri oleh Camat Turi, kapolsek Turi. Danramil Turi Kades Geger, Tokoh masyarakat dan Tokoh Agama desa geger.
Petugas pengamanan disebar dibeberapa titik untuk mengatur arus lalu lintas, peletakan tata tertib parkir, dan tak lupa personil mengimbau untuk kewaspadaan berada ditengah-tengah kegiatan tersebut.
Kapolsek Turi, Iptu Suroto, S.H., M.H., menyampaikan bahwa pengamanan yang dilakukan oleh anggota Polsek Tadalah wujud tanggung jawab anggota Polri untuk selalu melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.
“Kami berharap laporkan apabila ada kerawanan kamtibmas untuk cepat diantisipasi sedini mungkin, mari wujudkan kondusifitas selama kegiatan berlangsung,” terangnya.
Kegiatan pengamanan ini selain menjamin rasa aman pelaksanaan pengajian/Bersholawat Nabi juga memberikan rasa nyaman bagi jamaah. (Nur)