Analisajatim.id | Blora – Hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Kabupaten Blora. Akibatnya, satu rumah milik Muhammad Fajar Rifai (38) warga RT 08/02 Dusun Beran Kelurahan Randublatung Kecamatan Randublatung Kabupaten Blora roboh pada Selasa, (21/11/2023) sekira pukul 17.00 WIB.
Sekretaris Kelurahan Randublatung Ivan Nugroho Jati mengatakan, bangunan rumah yang terbuat dari kayu tersebut rata dengan tanah.
“Kejadian kemarin sore, bencana alam satu rumah roboh karena angin kencang,” ucapnya.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Akibat musibah ini, korban mengalami kerugian puluhan juta rupiah.
“(Saat kejadian) di dalam rumah ada tiga orang. Keadaan selamat dan tidak ada korban jiwa. Kerugian kurang lebih Rp 50.000.000,” tambah Ivan. (Jay)