Ngawi, AnalisaJatim,id, – Pada tahun anggaran 2024 ini ada beberapa sekolah terutama tingkat sekolah dasar negeri atau SDN dikabupaten Ngawi Jawa – timur mendapatkan kucuran anggaran dana alokasi khusus ( DAK ), dengan sistim tender oleh pihak rekanan.
Berapa lembaga sekolah sudah mulai mengerjakannya, dan yang paling kasat mata temuan dilapangan banyak pekerja yang belum mengenakan K3 atau kesehatan dan keselamatan kerja, seperti helm, rompi, sepatu boat, dan sarung pelindung tangan, terkait hal tersebut Zainal Fanani selaku KPA atau kuasa pengguna anggaran menyatakan akan segera ditindak lanjuti, ,” trimakasih telah mau membantu kami melakukan pengawasan, akan segera kami TL,” ungkap Zainal ketika dikonfirmasi lewat WhatsApp Hp beberapa hari yang lalu,” katanya.
Benar saja satu hari setelah mendapat konfirmasi tersebut, dibeberapa lokasi proyek sudah banyak yang memakai perlengkapan K3.
Seperti halnya di beberapa SDN di Jogorogo dan Paron, terlihat para pekerja proyek di SDN yang mendapat proyek DAK sudah memakai K3 lengkap, ” ya ini kami ikuti instruksi dari Dinas Pendidikan, bahkan sebelum pekerjaan dimulai kami adakan semacam upacara kecil untuk pengarahan kerja dan berdoa untuk keselamatan dalam menjalankan kegiatan, dah lengkap lah mas,” kata Harsono salah satu rekanan CV Surya wijaya pada awak media 5/9/24. ( Adv Budi )