Analisajatim.id | Blora – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Blora Jawa Tengah menggelar kegiatan Pelatihan Uji Kompetensi Wartawan (UKW). Kegiatan ini dilaksanakan bekerjasama dengan ExxonMobil Cepu Limited di rumah makan Nirwana, Kecamatan Jepon Kabupaten Blora.
Ketua PWI Blora, Heri Purnomo mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) wartawan di Blora, khususnya anggota PWI.
“Kegiatan ini untuk membekali wartawan yang nantinya akan mengikuti uji kompetensi,” ucapnya, Kamis (16/11/2023).
Heri berharap, wartawan bisa bekerja sesuai dengan undang-undang dan aturan yang berlaku. Dengan mengikuti uji kompetensi dan dinyatakan lolos, wartawan akan memegang sertifikasi. Sehingga, kelayakan seseorang menjadi seorang wartawan bisa dipertanggungjawabkan.
“Sebagai wartawan harus menjalankan kerja jurnalistik secara profesional,” ujarnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Blora, Tri Yuli Setyowati saat membuka acara mengapresiasi pelatihan yang diselenggarakan atas kerja sama Exxon Mobil Cepu Limited.
“Wartawan harus menyadari pentingnya peningkatan SDM dan harus ditingkatkan sendiri,” ujarnya.
Untuk diketahui, tingkatan kompetensi wartawan yakni Muda, Madya dan Utama. Dalam kegiatan ini menghadirkan dua narasumber Wartawan Utama, yakni Abdul Muiz dari Blora dan Alkomari PWI Jawa Tengah. (*)